4 Cafe Tematik dan Estetik di Surabaya yang Wajib Dikunjungi Dengan Spot Nongkrong Hingga Reunian

Rabu, 24 Juli 2024 | 11:06:12 WIB
4 Cafe Tematik dan Estetik di Surabaya yang Wajib Dikunjungi Dengan Spot Nongkrong Hingga Reunian

WISATALAGI.COM – Menemukan tempat nongkrong yang unik dengan konsep estetik dan tematik menjadi pilihan menarik bagi para penggemar kafe di Surabaya. Berikut adalah beberapa cafe tematik yang tidak hanya menawarkan suasana yang cozy, tetapi juga spot-spot instagrammable yang unik untuk mengabadikan momen Anda:

Palacio Sky Cafe
Terletak di Jalan Windowsmolo No. 142B, Palacio Sky Cafe menjadi destinasi favorit bagi pecinta kafe dengan konsep rooftop yang menawarkan pemandangan kota Surabaya yang memesona. Cafe ini memiliki area indoor dengan konsep rustic modern di lantai 2, sementara di lantai 3, konsep ala cafe Bali dengan view yang menawan. Menu favoritnya meliputi main course, snack, dan dessert dengan pilihan menu Western yang variatif. Harganya berada di level middle up dengan porsi yang memuaskan dan rasanya yang tak kalah menggoda. Suasana makin malam semakin memukau dengan vibes yang semakin keren.

JJ Lake Cafe & Eatery
Berlokasi di Jalan Bukit Telaga Golf Blok FG No. 16,JJ Lake Cafe & Eatery menawarkan konsep modern estetik dengan suasana cozy di area indoor. Cafe ini juga memiliki area outdoor yang luas dengan view danau yang menakjubkan, dilengkapi dengan sangkar-sangkar burung yang unik. Cafe ini menjadi satu-satunya dengan view danau di Surabaya. Harganya berada di kategori middle up, namun suasana yang berbeda dan spot-spot yang instagrammable membuatnya layak untuk dikunjungi.

Hedon Estate
Terletak di Jalan Ngagel Timur No. 23, Hedon Estate menawarkan pengalaman unik dengan display koleksi mobil dan motor antik di area indoor. Cafe ini dikenal sebagai cafe otomotif terbesar di Surabaya. Dibuka setiap hari dari jam 10 pagi sampai 11 malam, Hedon Estate menyajikan makanan dan minuman dengan harga middle up. Spot-spot di cafe ini juga sangat instagrammable, cocok untuk para penggemar otomotif dan pecinta kafe.

Yoikona Cafe
Berlokasi di Surabaya, Cafe Yoikona menawarkan konsep indoor yang luas dengan desain modern Jepang. Suasana yang cozy membuatnya ideal untuk berkumpul bersama teman atau keluarga. Cafe ini buka setiap hari mulai dari jam setengah delapan pagi hingga 11 malam. Di bagian belakang cafe, terdapat area outdoor yang luas dengan konsep Japanese Garden, menambah kesan unik dan berbeda dari cafe lainnya. Menu yang ditawarkan meliputi menu-menu Western kekinian dan Nusantara, serta food stall yang buka dari jam 11 pagi sampai 9 malam. Harganya berada di level middle dengan porsi dan penyajian yang standar namun rasa yang cukup memuaskan.

Dengan konsep-konsep yang unik dan estetik yang menarik, cafe-cafe ini tidak hanya menjadi tempat untuk menikmati hidangan lezat, tetapi juga untuk menikmati suasana yang berbeda dan spot-spot foto yang menawan. Cocok untuk berbagai acara mulai dari nongkrong santai hingga acara spesial seperti reuni atau pernikahan kecil. Jadi, jangan lewatkan untuk mengunjungi salah satu dari cafe-cafe tematik ini saat Anda berada di Surabaya!

Tags

Terkini